RAPAT BERKALA EVALUASI BDR DI MASA PANDEMI COVID-19
Dalam
rangka meminimalisir permasalahan-permasalahan yang terjadi pada masa
Pembelajaran dari rumah, SMPN Model Terpadu Madani secara rutin minimal dua
kali sebulan melakukan Evaluasi pelaksanaan pembelajaran. Evaluasi pelaksanaan Belajar
dari Rumah (BDR) yang dilaksanakan secara berkala tersebut meliputi :
1.
Evaluasi bersama pendidik dan tenaga
kependidikan
2.
Eavaluasi bersama orang tua dan peserta
didik
3.
Evaluasi bersama Dinas Pendidikan dan
pengawas
4.
Evaluasi bersama mitra dan stake holder
lainnya (Telkom, ruang guru, dll).
Melalui
kegiatan evaluasi PBM, sekolah berusaha menyerap berbagai informasi dan masukan
dari berbagai pihak sehingga kendala yang dihadapi oleh guru, peserta didik dan
orang tua dapat dicarikan solusi terbaiknya. Sebagaimana kita ketahui bahwa
dimasa pandemi ini kita semua merasakan bagaimana sulitnya membimbing anak-anak
kita dalam melaksanakan pembelajaran dari rumah. Oleh karena itu kami selalu
berupaya bersinergi dengan berbagai pihak khususnya komite dan otang tua murid
agar kualitas pembelajaran BDR dari waktu ke waktu semakin meningkat.